Connect with us

Politik

Unik, Begini Cara Nurdin Halid Rayakan HUT RI 78

CELEBESTERKINI.com, Jakarta – Politikus senior Partai Golkar, Prof. Dr. (Hc). Nurdin Halid, punya cara tersendiri dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI yang ke- 78, Kamis, 17 Agustus 2023.

Ia membuat sebuah acara unik yang melibatkan seluruh karyawan yang selama ini mengurusi kediamannya dan juga sejumlah usahanya. Tak kurang dari 50 karyawan dan staf mengikuti berbagai lomba ini ala HUT RI di kediamannya di Raffles Hills Cibubur, Jakarta.

Nurdin Halid, yang kini bakal bertarung di Pemilu 2024 sebagai Bacaleg DPRRI Partai Golkar dari Dapil Sulsel II, menunjukkan betapa dirinya sangat menghormati toleransi dan kebhinekaan dalam kehidupannya. “Di sini, kami berkumpul merayakan HUT RI ke-78 bersama istri dan orang tua saya, dengan pegawai dari banyak suku. Ada NTT, Jawa, Madura dan Bugis, semua bersatu di sini,” katanya dalam video yang diunggah beberapa jam lalu.

Sejumlah acara ala HUT RI seperti lomba jalan pakai terompa, jalan bertiga sesarung dan lainnya, digelar secara meriah. Semua acara itu digelar di sebuah aula yang memang tersedia di kediaman Nurdin Halid itu.

Kediaman Nurdin Halid sendiri berada di sebuah perumahan mewah di Raffles Hills Cibubur, Jakarta Timur. Kediaman itu tergolong luas dan asri dengan banyak tanaman di dalamnya. Rumah ini dilengkapi dengan aula besar yang mampu menampung hingga 500 tamu.

Nurdin Halid yang baru saja dianugerahkan gelar Professor dari Universitas Negeri Makassar (UNM), saat ini diketahui akan kembali bertarung memperebutkan kursi DPRRI di Pemilu 2024. Ia berada di Dapil Sulsel II bersama sejumlah tokoh Golkar lain seperti dia petahana, Supriansa dan Andi Rio Padjalangi serta tiga mantan kepala daerah yaitu Andi Fahsar Padjalangi, Syamsuddin Hamid serta Walikota Parepare yang juga Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe. (nur)

Trending