Daerah
Supriansa Sebut SMA 4 Soppeng Sekolah Pinggir Gunung Berkontribusi Nasional
CELEBESTERKINI.com, Soppeng – Anggota DPRRI Fraksi Golkar asal Soppeng, Supriansa, SH, MH, menyebut SMU 4 Watansoppeng adalah sekolah lokal namun mampu memberikan kontribusi nasional.
Hal itu disampaikannya ketika berbicara di depan sekitar 1.267 peserta Reuni Akbar SMU 4 Watansoppeng yang dulu dikenal dengan SMA 2 di Jalan Nene Urang, Kota Watansoppeng, Sabtu, 1 Juli 2023.
Supriansa, anggota Komisi III DPRRI yang membawahi Hukum dan HAM, sengaja terbang dari Jakarta ke Soppeng untuk menghadiri reuni pertama sekolah yang membersarkannya itu. “Saya rindu dengan kita semua dan saya harus meninggalkan sejumlah pertemuan untuk ini,” katanya.
Ia menyebut bahwa sekolah ini memang berlokasi di kaki bukit. Namun, ia mengaku bangga dengan statusnya sebagai alumni SMA 4. Menurutnya, para alumni sekolah ini telah banyak memberikan dorongan perubahan besar dengan pikiran-pikiran dan tindakan yang menjangkau nasional. “Kita bisa melihat begitu banyak kiprah fenomenal para alumni sekolah ini seperti di sini ada Pak Selle Dalle sebagai anggota DPRD Sulsel yang banyak memberikan bukti pembangunan di Soppeng ini,” ujarnya.
Ketua Bakumham Partai Golkar yang kembali bertarung di Dapil Sulsel III Pemilu 2024, selama ini memperlihatkan kontribusi besarnya terhadap perkembangan demokrasi, penegakan hukum dan HAM di negeri ini, yang merupakan hasil tempaan dari SMA 4. “Seperti kita lihat dipemberitaan nasional selama ini, saya dipercaya sebagai juru bicara DPR dihadapan Hakim Mahkamah Konstitusi untuk mempertahankan sistem pemilu yang tetap terbuka. Itu kontribusi besar karena jika tertutup maka kita semua sebagai pemilih tidak punya kesempatan lagi memilih siapa yang akan mewakili kita di parlemen,” katanya. (sah/ren)
-
Politik1 year ago
Irma Buat Rivalitas Nasdem di Sulsel IX Memanas
-
Internasional1 year ago
CELEBESTERKINI DARI TANAH SUCI
Mamin Melimpah, Ada Cafe Gratis -
Politik1 year ago
Beban Berat di Pundak Komisioner Baru KPU Soppeng, Ini Harapan Publik
-
Daerah1 year ago
Mabrur, Jamaah Haji Soppeng Mendarat Sebentar Subuh
-
Lokal1 year ago
Lekopancing Mengering, Makassar Menuju Darurat Air Bersih
-
Kesehatan1 year ago
Rawat Inap tak Manusiawi, Pemerintah Bakal Rombak Sistem Kelas BPJS Kesehatan
-
Politik12 months ago
Salman Alfariz Sukardi, Caleg Millenial Asal Soppeng yang Berjuang Menembus Pertarungan di Dapil Makassar B
-
Internasional1 year ago
CELEBESTERKINI DARI TANAH SUCI
Kemenag Perintahkan Haji Khusus Segera Tinggalkan Hotel Transit