Daerah
Supriansa Nyatakan Duka Mendalam atas Berpulangnya Kades Jumaldi
CELEBESTERKINI.com, Bandung – Semua yang mengenalnya kaget ketika tiba-tiba, Selasa, 10 Oktober 2023, pagi ini, salah satu tokoh Soppeng, Kepala Desa Mattabulu Soppeng, Jumaldi, diberitakan meninggal dunia di Bandung, Jawa Barat.
Tak terkecuali anggota DPRRI dari Fraksi Golkar, Supriansa, SH, MH. Merasa sangat dekat sosok Jumaldi, Supriansa menyatakan rasa dukanya yang mendalam atas kepergian Ketua APDESI Soppeng itu.
“Saya kaget dengan kepergiannya. Saya merasakan duka yang mendalam, semoga almarhum husnul khotimah,” katanya saat dikonfirmasi, Selasa malam ini.
Supriansa mengaku sangat dekat dengan sosok almarhum, baik sebagai pribadi maupun kedinasan. “Secara kedinasan saya banyak berinteraksi dengan beliau ketika menjadi Wakil Bupati Soppeng dan beliau sebagai Kepala Desa Mattabulu yang juga Ketua APDESI Soppeng. Secara pribadi, saya juga mengenalnya dengan baik karena kita sering berintekasi di luar kedinasan termasuk ketika saya sudah menjadi anggota DPRRI,” katanya.
Anggota Komisi III ini mengenal Jumaldi sebagai pribadi yang tangguh, tegas dan tak mau kompromi. “Sebagai kawan dia sangat loyal dan militan. Sebagai lawan, Jumaldi lawan yang tangguh dan tegas,” tambahnya
Supriansa menyebut, Soppeng kehilangan putra terbaiknya terutama karena Jumaldi punya kharisma yang kuat di kalangan para kepala desa di Soppeng. “Dia punya kharisma dan jiwa kepemimpinan yang kuat di Soppeng, terutama dalam kemampuannya mengendalikan organisasi para kepala desa di APDESI,” tukasnya.
Diberitakan sebelumnya, Jumaldi meninggal dengan tenang di Rumah Sakit Sentosa Bandung, Jawa Barat, Selasa, 10 Oktober 2023, pagi. Ia meninggal karena sakit ditemani istrinya dan sejumlah kepala desa se-Soppeng yang tengah kunjungan kerja dengan Dinas PTSP di Jawa Barat. Malam ini, jenazah Jumaldi, diterbangkan dari Jakarta menuju Makassar untuk selanjutnya ke Soppeng. (sah/ren)
-
Politik1 year ago
Irma Buat Rivalitas Nasdem di Sulsel IX Memanas
-
Daerah1 year ago
Supriansa Sebut SMA 4 Soppeng Sekolah Pinggir Gunung Berkontribusi Nasional
-
Internasional1 year ago
CELEBESTERKINI DARI TANAH SUCI
Mamin Melimpah, Ada Cafe Gratis -
Politik1 year ago
Beban Berat di Pundak Komisioner Baru KPU Soppeng, Ini Harapan Publik
-
Daerah1 year ago
Mabrur, Jamaah Haji Soppeng Mendarat Sebentar Subuh
-
Lokal1 year ago
Lekopancing Mengering, Makassar Menuju Darurat Air Bersih
-
Kesehatan1 year ago
Rawat Inap tak Manusiawi, Pemerintah Bakal Rombak Sistem Kelas BPJS Kesehatan
-
Politik12 months ago
Salman Alfariz Sukardi, Caleg Millenial Asal Soppeng yang Berjuang Menembus Pertarungan di Dapil Makassar B